Antara Investasi Emas atau Saham, Mana yang Lebih Baik
Investasi sudah menjadi hal yang umum dilakukan masyarakat sekarang, khususnya generasi milenial. Berinvestasi bisa mendatangkan penghasilan tanpa perlu ‘bekerja’. Di antara semua jenis investasi yang ada, emas dan saham menjadi bentuk investasi yang paling banyak diminati. Lalu, investasi emas atau saham, mana yang lebih baik?
Perbedaan Investasi Emas dan Saham.
Untuk bisa menentukan pilihan, apakah investasi emas atau saham, ada baiknya untuk mengetahui perbedaan keduanya terlebih dahulu. Kemudian, bandingkan mana yang lebih baik menurut kondisi masing-masing. Untuk itu, simak perbedaan antara berinvestasi dengan emas dan investasi saham berikut ini:
1. Instrumen Investasi
Perbedaan yang paling mencolok dari investasi emas dan saham adalah instrumen atau barang yang investasikan. Seperti sebutannya, dalam investasi emas, maka masalah yang digunakan untuk berinvestasi. Demikian halnya dalam investasi saham, instrumen investasinya adalah saham.
2. Sejarah
Jika menilik ke belakang, investasi emas sudah ada jauh sebelum investasi saham mulai dilakukan. Meskipun dulunya orang lebih menyebutnya sebagai bentuk simpanan aset yang bisa dicairkan sewaktu-waktu. Nilai emas pun tergolong stagnan dan tidak mengalami penurunan, sehingga seringkali dijadikan sebagai patokan harga.
Sementara itu, investasi saham sendiri bukan berarti belum berumur. Tercatat investasi saham sudah dimulai sejak awal abad ke-17 di Amsterdam. Memasuki abad ke-18 investasi ini makin populer di daratan eropa. Selama perusahaan yang dipilih untuk berinvestasi memperoleh profit, maka sudah pasti investor juga akan memperoleh keuntungan berlipat.
3. Keuntungan Investasi
Dari segi keuntungan yang diperoleh, investasi saham dipandang jauh lebih menguntungkan dibandingkan investasi emas. Hal ini dikarenakan, berinvestasi dengan saham dapat mendatangkan keuntungan tinggi hanya dalam waktu singkat.
Lain halnya dengan investasi emas yang tergolong long term investment. Dalam berinvestasi dengan emas, keuntungannya tidak akan terlihat meski sudah 1 tahun terlewat. Untuk bisa melihat keuntungan dari investasi emas setidaknya harus menunggu hingga minimal 5 tahun.
Hal tersebut dikarenakan emas mempunyai perbedaan harga dan jual. Apabila aset emas sudah dilepas dalam waktu kurang dari 5 tahun, keuntungan yang diperoleh dari penjualan belum begitu terasa dibandingkan harga membelinya dulu. Sementara itu, dalam jual beli saham tidak memiliki memiliki perbedaan harga jual dan beli seperti ini.
4. Resiko yang Dihadapi
Dipandang dari sisi resiko yang dimiliki, investasi emas jelas lebih aman dibandingkan dengan investasi saham. Meskipun keuntungan tidak bisa diperoleh secara singkat dengan menginvestasikan aset pada emas, namun nilainya jarang turun. Apabila melihat trennya, harga emas justru selalu mengalami peningkatan.
Lain halnya dengan saham yang cenderung fluktuatif dalam kurun waktu yang relatif singkat. Bahkan dalam 1 hari yang sama pun, harga saham bisa mengalami perbedaan yang sangat mencolok. Untuk itu, dalam berinvestasi saham diperlukan analisis dan strategi yang mumpuni agar bisa melihat semua peluang keuntungan yang dapat diperoleh.
Jadi, Emas atau Saham?
Setelah mengetahui perbedaan antara investasi emas dengan saham, lalu mana yang harus dipilih? Jawabannya adalah mana yang diprioritaskan oleh investor. Apakah investor butuh aset dengan nilai konstan dalam jangka waktu lama ataukah ingin memperoleh keuntungan tinggi dalam waktu singkat.
Jika yang dibutuhkan adalah aset dengan nilai konstan, maka berinvestasi dengan emas lah yang sebaiknya dipilih. Sebaliknya, jika yang diperlukan adalah keuntungan setinggi-tingginya dalam waktu singkat, maka investasikan uang yang dimiliki pada saham.
Mau mana yang dipilih, apakah investasi emas atau saham, keduanya sama-sama memiliki kekurangan dan kelebihan. Tinggal hal apa yang menjadi prioritas investor dan berinvestasi menurut hal itu. Apakah ingin memperoleh keuntungan banyak dalam waktu singkat, ataukah rela menunggu hingga bertahun kemudian?